MENYENDIRI DI LEDRE CAFE & DINE

5:39 PM

Diskon. Siapa ngga suka diskon? Apalagi diskon untuk makanan *hahahaha* Alhamdulillah rejeki anak solehah nih, dapet diskon 15% dari Ledre Cafe & Dine sampai tanggal 31 Desember besok. Kebetulan hari ini lagi keluar rumah, jadi sekalian mampir untuk makan siang. 

Lokasi Ledre Cafe & Dine ada di Jl. Magelang Km. 5, tepatnya di dalam Hotel Namira Syariah sebelah Kiko Bento. Dulu, Ledre ini ada di daerah Pandega Marta lalu pindah kesini. 


Seperti konsep kafe pada umumnya, ukuran Ledre tidak terlalu luas. Bisa menampung sekitar 20-30 orang. Minumannya bermacam-macam mulai dari kopi, coklat, juga aneka jus. Untuk makanan juga demikian, ada menu untuk breakfast and lunch atau macam-macam makanan ringan yang bisa kamu sharing dengan teman.



Karena aku kesana hanya seorang diri *sedih* tidak banyak menu yang aku pesan. Aku memilih menu yang recommended disana, daripada pusing memilih. Pilihan jatuh ke Chicken Choy with Rice dan Iced Chocomint. Aku juga memesan pizza Crunchy Chocolate untuk take away.


Sesuatu yang fatal terjadi saat itu. Dengan muka tanpa dosa, aku menuang gula cair ke dalam Chocomint pesananku. Ya aku mengira coklat tersebut belum ada rasa manis, seperti di kebanyakan kafe yang menyediakan gula untuk minumannya. Ternyata setelah itu rasanya jadi kemanisan :( Tapi Chocomint di Ledre enak lho, walau tidak ditambah gula lagi menurutku sudah pas rasanya.


Chicken Choy, nasi yang dibumbui dengan bumbu berbahan dasar tomat dengan side dish fillet dada ayam yang digoreng tepung dan diberi saus asam manis. Ini perpaduan yang enak sekali. Rekomendasinya ngga bohong.


Diatas ini adalah pizza Crunchy Chocolate. Sepertinya makan pizza ini enaknya kalau fresh from oven, karena crustnya cenderung tipis. Kalau dimakan waktu udah dingin rasanya seperti makan kue lekker :| Tapi boleh dicoba lho, soalnya jarang nih yang menyediakan pizza dengan topping manis :D

Secara keseluruhan menu-menu di Ledre masih aman di kantong mahasiswa. Menunya juga bermacam-macam jadi kalau rame-rame kesini sama teman, coba pesan menu yang berbeda jadi bisa nyobain. Kalian bisa dapat diskon 15% hanya dengan follow Instagram Ledre Cafe lho :D

Sekian dulu kulineran kali ini, kita lanjut lagi lain waktu. Jangan lupa follow IG @foodgram_yk ya untuk info kuliner seputar Jogja :D

You Might Also Like

0 komentar