RECIPE : KOROKKE (JAPANESE CROQUETTE)

7:19 PM


Yang sudah baca postingan saya tentang Marugame Udon pasti tahu kalau saya suka banget sama Beef Croquette buatan mereka. Tapi, ngga melulu harus mampir kesana buat makan itu kan. Biar lebih hemat mari coba buat sendiri dirumah. Akhirnya searching-searching resep kroket ala Jepang atau yang biasa disebut Korokke ini di google, ternyata tidak terlalu sulit dan bahan-bahannya pun mudah untuk dicari. Resep ini diadaptasi dari berbagai macam sumber tapi saya modif juga sesuai kebutuhan.


Bahan Pelapis :
Tepung terigu
Telur, kocok lepas
Tepung panir

Bahan Kroket :
500 gr kentang, kupas lalu rebus
2 buah wortel, potong dadu kecil
300gr daging sapi giling
1 buah bawang bombay besar, cincang halus
keju cheddar parut, secukupnya
1 butir telur
garam dan lada secukupnya
Minyak untuk menumis

Bahan Saus :
3 sdm saus tomat
1 sdm kecap Inggris
1 sdm gula pasir
1 sdt saus tiram
1 siung bawang putih parut
5 sdm air panas


Membuat Kroket :
-  Tumbuk halus kentang yang telah direbus, taruh dalam wadah.
- Tumis bawang bombay hingga transparan, masukkan daging cincang. Aduk hingga berubah warna lalu tambahkan wortel. Beri garam dan lada, cicipi rasanya.
-  Letakkan tumisan ke wadah yang telah berisi kentang, tambahkan telur dan keju cheddar parut. Aduk hingga semua tercampur rata.
- Ambil adonan kentang sekitar 3 sendok makan, bentuk lonjong pipih. Lakukan hingga semua adonan habis.
-  Bagi dalam 3 wadah berbeda yang berisi tepung terigu, telur dan tepung panir.
-  Pertama, balut kroket dengan tepung terigu hingga rata. Celupkan ke dalam kocokan telur lalu yang terakhir lapisi dengan tepung panir. Lakukan ke semua adonan kroket yang telah dibentuk.
- Siapkan wajan untuk menggoreng, beri minyak agak banyak. Ketika menggoreng pastikan minyak sudah panas. Goreng kroket, jangan di bolak-balik karena akan membuat kroket hancur. Goreng sekitar 1 menit hingga matang kecoklatan untuk tiap sisinya. Tiriskan.

Membuat Saus :
Campur semua bahan jadi 1 dalam sebuah wadah. Jika terlalu kental bisa ditambahkan air.

Mudah kan membuatnya, dan yang pasti kroket ini rasanya enak. Cocok dimakan bersama nasi, ramen atau sekedar untuk camilan sore hari. Selamat mencoba!

You Might Also Like

0 komentar