CULINARY : WARUNG TENDA BANG IDO

7:12 AM

Logo baru! Narsis sedikit nggak apa-apa kan? Logo ini juga bakal jadi watermark di setiap foto postingan. Jadi... awas-awas saja untuk yang berniat mencuri foto lagi hehe. Jangan tegang lho guys!

Mungkin judul postingan ini terlalu lawas. Ya, sudah banyak orang yang lebih tahu dan lebih dulu mencoba makanan di tempat ini. Kalau boleh jujur, aku pun mulai mencoba datang adalah disaat Warung Tenda Bang Ido membuka gerainya yang ketiga. Nggak update banget ya gue?

Warung Tenda Bang Ido ini bisa dibilang adalah pelopor untuk kue cubit di Yogyakarta. Belum ada setahun, Bang Ido (pemilik warung) sudah memiliki 3 gerai yang terletak di Jl. Kaliurang Km. 4 (deretan warung tenda GSP), di Jl. Seturan dan juga Jl. Moses Gatotkaca. 

Kunjunganku kali ini adalah ke gerai paling baru dari Warung Tenda Bang Ido yang terletak di Jl. Moses Gatotkaca, bersebelahan dengan Nanamia Pizza. Yang kita tahu, kue cubit Bang Ido ini dulunya hanya memiliki satu jenis kue cubit saja yaitu rasa original. Kemudian dia juga menjual menu lain seperti roti maryam dan juga roti bakar. Toppingnya ada banyak sekali pilihannya, mungkin lebih dari 15 macam.

Nah, untuk sekarang kue cubit Bang Ido lebih banyak varian rasanya. Mulai dari bubble gum, red velvet, chocolate hingga rasa greentea. Penasaran?


Kue Cubit Original + Kitkat 


Kue Cubit Original + Milo


Kue Cubit Chocolate + Honey Stars


Kue Cubit Candy + Cha Cha


Kue cubit Bang Ido ini telah melewati proses panjang. Bang Ido sendiri cerita kalau dia sudah melakukan survey sebelum akhirnya membuka warung ini. Nggak tanggung-tanggung surveynya sendiri ia lakukan langsung ke beberapa spot kue cubit di Jakarta dan Bogor. Setelah melalui banyak trial and error akhirnya Bang Ido menemukan resep yang paling pas untuk kue cubitnya.

Tapi memang kue cubit Bang Ido ini enak sekali. Menurutku rasanya pas, begitu juga untuk manisnya. Dan ia juga memberi porsi yang cocok untuk kue cubit jadi tidak terasa eneg. Untuk yang setengah matang pun tidak terlalu encer, jadi tidak seperti makan adonan mentah. Satu persatu rasa aku coba, yang paling enak memang rasa original hehe. Cocok diberi topping apa saja.

Berbeda dengan original, kue cubit rasa candy memiliki rasa seperti permen dengan warna hijau toscanya yang mencolok. Enak juga. Kemudian yang rasa chocolate, hampir seperti rasa brownies. Ternyata oke juga diberi topping Honey Stars :)

Kue cubit disini dibanderol harga mulai dari IDR 5.000 - IDR 7.500 dan untuk toppingnya mulai dari IDR 500 - IDR 6.000. Untuk yang di Jl. Moses Gatotkaca, Warung Bang Ido buka mulai pukul 13.00. Selamat mencoba!

You Might Also Like

0 komentar